VIDE

vi·de /vidé/ v lihatlah; tengoklah: — Keputusan Gubernur No. 15

VINYET

vi·nyet /vinyét/ n 1 bentuk hiasan dl seni grafika dan arsitektur yg diambil dr bentuk tumbuhan merambat, daun, dsb; 2 goresan atau potret kecil pd bidang tepi sekeliling halaman buku

VISIBILITAS

vi·si·bi·li·tas n keadaan dapat dilihat dan diamati (terutama untuk keadaan cuaca, bendanya dapat dilihat dng jelas pd jarak jauh); kejelasan: — udara itu harus diperhitungkan dl kegiatan lalu lintas

VARIA

va·ria 1 n berbagai jenis;— olah raga; 2 a serba-serbi: — kebudayaan Sulawesi Selatan

VATIKAN

Va·ti·kan n 1 tempat kediaman Paus di Roma; 2 pemerintahan dan kekuasaan Paus

VERTIKAL

ver·ti·kal /vértikal/ a tegak lurus dr bawah ke atas atau kebalikannya, membentuk garis tegak lurus (bersudut 90o) dng permukaan bumi, garis horizontal, atau bidang datar: tumpukan batu bata itu disusun secara —

VENTRIKEL

ven·tri·kel /véntrikel/ n Dok 1 rongga kecil; 2 rongga pd otak; 3 bilik utama jantung

VISTA

vis·ta n 1 pemandangan (dr ujung jalan yg kanan kirinya berpohon); 2 rangkaian kejadian (pemandangan dsb)

VERBAL

ver·bal /vérbal/ a 1 secara lisan (bukan tertulis): bahasa asing itu dirasakan dapat membantu pengungkapan manusia secara — dng lebih teliti; 2 bersifat khayalan: jangan memberi pelajaran yg bersifat –; 3 Ling bersifat verba

VALID

va·lid a menurut cara yg semestinya; berlaku; sahih: tes dikatakan — jika sesuai dng materi yg diajarkan oleh guru