PINCANG

1pin·cang a 1 timpang kakinya atau timpang jalannya (krn pembawaan sejak lahir, krn terkilir, kena beling, dsb): anak itu berjalan — krn terjatuh dari kursi; 2 tidak seimbang; tidak sebanding; ada kurangnya (cacatnya dsb); tidak sebagaimana mestinya (tt keadaan): pembangunan di daerah terasa — jika dibandingkan dng pembangunan di kota-kota besar; 3 tidak tetap peraturan bunyinya atau jalannya (tt arloji, mesin mobil, dsb): suara mesin mobilnya masih terdengar –;
pe·min·cang·an n proses, cara, perbuatan menjadikan pincang: ~ berita terjadi apabila wartawan menambahkan bahan yg tidak sesuai dng kenyataan;
ke·pin·cang·an n 1 hal (keadaan) pincang: sebab-sebab ~ itu sedang diteliti; 2 hal yg tidak seimbang atau tidak sebagaimana mestinya; kekurangan; cacat cela: adanya ~ di kantor itu bukan rahasia lagi;
~ ekonomi ketidakseimbangan antara anggaran pendapatan dan anggaran belanja

Tinggalkan komentar

This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.