UPAYA

upa·ya n usaha; ikhtiar (untuk mencapai suatu maksud, memecahkan persoalan, mencari jalan keluar, dsb); daya upaya: — menegakkan keamanan patut dibanggakan;
ber·u·pa·ya v mencari upaya (akal); berusaha; berikhtiar: ia harus ~ meningkatkan prestasinya;
meng·u·pa·ya·kan v mengusahakan; mengikhtiarkan; melakukan sesuatu untuk mencari akal (jalan keluar dsb): Amerika Serikat bersedia ~ perundingan untuk perdamaian dunia;
ter·u·pa·ya v dapat diupayakan: tidak ~ , tidak sanggup;
peng·u·pa·ya·an n proses, cara, perbuatan mengupayakan;
se·u·pa·ya-u·pa·ya, se·u·pa·ya-u·pa·ya·nya adv sedapat-dapatnya; sebisanya

Tinggalkan komentar

This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.