ZIRKONIUM OKSIDA

zir·ko·ni·um ok·si·da n Kim logam berwarna putih perak kristalin, khususnya digunakan dl isolasi listrik, pelapisan

ZIONISME

zi·on·is·me n gerakan (politik dsb) bangsa Yahudi yg ingin mendirikan negara sendiri yg merdeka dan berdaulat di Palestina

ZENI

ze·ni n tentara yg mengurus persenjataan dan perlengkapan, spt membuat jembatan

ZUHUR

zu·hur n 1 waktu tengah hari; 2 waktu salat wajib setelah matahari tergelincir sampai menjelang petang; 3 Isl (huruf awal ditulis dng kapital) salat wajib sebanyak empat rakaat pd waktu tengah hari sampai menjelang petang

ZAITUN

zai·tun n 1 tumbuhan perdu, pohonnya berwarna hijau, tumbuh di daerah Laut Tengah, Kalifornia, dipakai sbg bahan penghasil minyak zaitun; Olea europaea; 2 buah zaitun; 3 minyak zaitun

ZEBU

ze·bu /zébu/ n sapi yg berasal dr Benggala (India) berbadan besar dng tanduk pendek dan lurus, pd bahu terdapat bonggol lemak yg besar, dng lipatan kulit di bawah tenggorok, digunakan sbg hewan penarik; sapi benggala; Bos indicus

ZUAMA

zu·a·ma Ar n pemimpin (organisasi, pemerintahan, dsb): para — pun duduk dl pengurus Majelis Ulama Indonesia

ZIRAH

zi·rah n baju besi atau baju rantai yg dikenakan pd waktu berperang pd zaman dahulu