KENAN

1ke·nan, ber·ke·nan v 1 merasa senang (suka, sudi, setuju): kami mohon Bapak ~ memimpin sidang pd pertemuan kita nanti; 2 dng segala senang hati (dipakai sbg kata penghormatan kpd orang besar): rombongan Presiden ~ mengunjungi daerah yg tertimpa malapetaka itu;
mem·per·ke·nan·kan v menyetujui; mengizinkan; memperbolehkan: ibu tidak ~ kami berdansa; pemimpin kami tidak ~ kami menerima tawaran itu;
per·ke·nan n izin; persetujuan: dng senang hati ayah telah memberi ~ kpd kami untuk berdarmawisata ke Pulau Bali;
per·ke·nan·an n perkenan

Tinggalkan komentar

This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.