REKOR

re·kor /rékor/ n 1 hasil terbaik (tercepat, tertinggi) dl keolahragaan: — lari 100 m Indonesia adalah 10,8 detik; dia memegang — lari 400 m; 2 jumlah terbanyak: menurut laporan Dirjen Urusan Haji, tahun ini merupakan — naik haji jika dibandingkan dng tahun yg sudah-sudah; 3 terbaik (tertinggi): Pulau Jawa memegang — produksi sapi dan kerbau;
ASEAN rekor yg berlaku untuk peringkat negara di Asia Tenggara (ASEAN); hasil terbaik (tertinggi) yg pernah dicapai orang di negara Asia Tenggara (ASEAN);
Asia rekor yg berlaku untuk peringkat Asia; hasil terbaik (tertinggi) yg pernah dicapai orang di Asia;
dunia rekor yg berlaku untuk peringkat dunia; hasil terbaik (tertinggi) yg pernah dicapai orang di seluruh dunia;
nasional rekor yg berlaku untuk peringkat nasional (negara); hasil yg terbaik (tertinggi) yg pernah dicapai orang di dl suatu negara (spt Indonesia)

Tinggalkan komentar

This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.