SEKOLAH

se·ko·lah n 1 bangunan atau lembaga untuk belajar dan mengajar serta tempat menerima dan memberi pelajaran (menurut tingkatannya, ada) — dasar, — lanjutan, — tinggi; (menurut jurusannya, ada) — dagang, — guru, — teknik, — pertanian, dsb: keluar — , sudah tidak belajar di sekolah lagi; pernah duduk di bangku — , pernah belajar di sekolah; tidak makan — , cak tidak mendapat pendidikan di sekolah; tidak terpelajar; 2 waktu atau pertemuan ketika murid diberi pelajaran: — mulai pukul setengah delapan pagi; 3 usaha menuntut kepandaian (ilmu pengetahuan); pelajaran; pengajaran: ia hendak melanjutkan — nya ke Jakarta;
— nya tinggi,
sudah banyak mendapat pelajaran; sudah masak — nya, sudah pandai benar; 4 cak belajar di sekolah; pergi ke sekolah; bersekolah: mengapa engkau tidak — hari ini?;
agama sekolah yg memberi pendidikan dl hal keagamaan;
ambah sekolah pertukangan pd zaman Hindia Belanda;
dagang sekolah tempat orang belajar dan mengajarkan ilmu dagang (niaga);
dasar sekolah tempat memperoleh pendidikan sbg dasar pengetahuan untuk melanjutkan ke sekolah yg lebih tinggi;
dasar kecil lembaga pendidikan dasar yg didirikan di daerah terpencil dan berpenduduk sedikit, jumlah murid sedikit (minimal tiga orang);
kejuruan sekolah tempat belajar bidang tertentu, spt ekonomi, pertanian, dan teknik;
kesenian sekolah yg memberi pendidikan dl suatu cabang kesenian — laboratorium sekolah (dasar dan menengah) yg langsung di bawah pengawasan suatu lembaga pendidikan guru untuk mengadakan latihan praktik, peragaan, dsb;
lanjutan sekolah selepas sekolah dasar, sebelum perguruan tinggi;
lanjutan tingkat atas sekolah menengah tingkat atas;
lanjutan tingkat pertama sekolah menengah tingkat pertama;
menengah sekolah lanjutan;
menengah atas sekolah umum selepas sekolah menengah pertama sebelum perguruan tinggi;
menengah kejuruan sekolah menengah setingkat sekolah menengah umum;
menengah pertama sekolah umum selepas sekolah dasar, sebelum sekolah menengah umum;
menengah tingkat atas sekolah umum atau kejuruan selepas sekolah menengah tingkat pertama, sebelum perguruan tinggi;
menengah tingkat pertama sekolah umum atau kejuruan selepas sekolah dasar sebelum sekolah menengah tingkat atas;
menengah umum sekolah umum selepas sekolah menengah tingkat pertama sebelum perguruan tinggi;
penerbangan sekolah tempat belajar seluk-beluk ilmu penerbangan (tt hal terbang, pesawat terbang);
pertukangan sekolah tempat belajar berbagai kepandaian bertukang;
raja ark sekolah guru;
tinggi perguruan tinggi yg menyelenggarakan pendidikan ilmiah dan/atau pendidikan profesional dl satu disiplin ilmu tertentu;
ber·se·ko·lah v 1 belajar di sekolah; pergi ke sekolah; 2 mendapat pendidikan atau pengajaran di sekolah; berpelajaran; 3 cak belajar (pd); berguru (pd);
me·nye·ko·lah·kan v 1 memasukkan ke sekolah; mengirimkan ke sekolah (untuk belajar); 2 menyuruh belajar ke sekolah; memberikan biaya sekolah;
se·ko·lah·an n 1 gedung sekolah; 2 sekolah;
per·se·ko·lah·an n segala sesuatu mengenai sekolah

Tinggalkan komentar

This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.